JERMAN - Mungkin anda sudah tidak asing lagi dengan film Harry Potter. Kisah bocah penyihir yang memiliki jubah untuk menghilang. Ternyata jubah seperti itu di dunia nyata memang benar ada.
Baru-baru ini para peneliti dari eropa telah mengembangkan prototipe dari 'jubah penghilang,' seperti halnya di film Harry Potter.
Para peneliti yang berasal dari Inggris dan Jerman mengatakan bahwa jubah tersebut dapat menyembunyikan objek 3D dengan membelokkan cahaya.
Para peneliti dari Institut Teknologi Karlsruhe Jerman dan Kampus Imperial London menggunakan kristal fotonik untuk menyembunyikan benda dilapisi dengan emas.
Saat ini memang jubah penghilang telah dikembangkan, tapi hanya berfungsi pada benda dua dimensi.
Dengan kata lain, benda yang seharusnya tidak nampak akan terlihat pada bentuk dimensi ketiga.
'Jubah' yang ditemukan oleh tim dari Eropa ini adalah yang pertama dapat bekerja pada dimensi ketiga.
"Sangat menyenangkan sekali. Selama ini orang-orang selalu berpikir untuk bisa menghilang atau memiliki jubah penghilang. Ini adalah bukti dari itu semua, ini menjadi bukti yang nyata," ujar ketua tim peneliti Tolga Ergin, seperti dikutip Ananova.com, Senin (22/3/2010).
Menurut Ergin dengan adanya tekhnik seperti ini, pada tahun-tahun berikutnya akan mampu bekerja untuk menghilangkan orang atau bahkan sebuah tank.
"Sulit untuk membayangkan apa yang akan terjadi di masa depan, tapi bidang seperti ini memang sangat luas dan kemungkinannya memang sangat besar." pungkasnya.
Nah klo itu di jErman...yang ini di Jepang
Di Universitas Tokyo juga mampu menelurkan inovasi produk yang hampir sama. Produk ajaib tersebut berasal dari tangan seorang ilmuwan dari Universitas Tokyo yang telah mengembangkan sebuah mantel yang bila dipakai, maka orang yang memakainya menjadi tidak kelihatan. Professor Susumu Tachi, pencipta mantel tersebut mengungkapkan bahwa bahan dari mantel tersebut dibuat dengan tipe khusus dari material "retro-reflective", yang berlaku sebagai layar fotografi.
Tachi mengatakan bahwa, dengan menggunakan mantel tersebut, seseorang seperti mendapati kamera disampingnya. Gambar dari kamera akan diproyeksikan ke dalam mantel, sehingga orang yang memakai mantel tersebut secara virtual tampak transparan atau tembus pandang, ketika dilihat oleh orang lain. Tachi menambahkan, sebelumnya mantel yang dibuat tampak abu-abu, namun ketika kami proyeksikan gambar ke dalamnya, kami dapat melihat dengan jelas gambar yang diproyeksikan.
Tachi menuturkan, tujuan utama dari teknologi baru ini adalah untuk menambah teknologi yang ajaib namun nyata, bukan untuk membuat orang lain melihat isi di balik mantel. Biasanya, dunia virtual yang dibuat dengan computer, membuat dunia computer jauh dari lingkungan nyata. Namun, hal yang kami lakukan adalah meletakkan hal virtual dalam lingkungan yang nyata, tambahnya. Sebagai contoh dalam dunia kedokteran, ketika dokter akan melakukan operasi terhadap pasien, mereka tidak dapat melihat bagian dari dalam tubuh pasien, kecuali dengan tangan dan peralatan tertentu. Tachi mengharapkan, dengan adanya mantel transparan ini, dapat membantu permasalahan tersebut.
“Dengan mantel ini, dokter dapat melihat seluruh struktur body pasien.”, kata Tachi. Tachi menambahkan, selain mantel transparan, teknologi retro-reflective juga digunakan pada cat rumah. Menurut Tachi, jika cat digunakan untuk dinding, maka kita dapat melihat secara transparan pemandangan di luar rumah. Selain cat, juga masih ada untuk pilot, yang dapat membuat lantai dari kokpit pesawat terlihat transparan ketika mendarat. Ketika teknologi ini masih dalam masa percobaan, Tachi dan timnya berharap suatu saat nanti produk buatannya dalam beberapa tahun dapat menghasilkan keuntungan yang cukup besar.
Wach tu jubah klo di miliki sama orang yang salah bisa berbahaya ya ??pi salut dech bwt penciptanya...
di dapat dr : okezone.com & http://mini-tripod.blogspot.com/
0 komentar:
Posting Komentar